PETA - Jurnal Pesona Pariwisata https://peta.upnjatim.ac.id/index.php/peta <div id="pkp_content_main" class="pkp_structure_main" role="main"> <div class="page page_about"> <p><strong>Jurnal Pesona Pariwisata merupakan jurnal yang diterbitkan oleh Program Studi Pariwisata Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur. Jurnal ini diterbitkan 2 kali dalam setahun pada Juni dan Desember . Jurnal pariwisata UPN menerima naskah berupa tulisan ilmiah berdasarkan hasil penelitian, studi pustaka, artikel ulasan (essay) dan hasil bedah buku.</strong></p> </div> </div> <div class="pkp_structure_sidebar left" role="complementary" aria-label="Sidebar"> <div id="customblock-SUBMISSION" class="pkp_block block_custom"> <div class="content"> </div> </div> </div> Program Studi Pariwisata, UPN Veteran Jawa Timur en-US PETA - Jurnal Pesona Pariwisata 2829-5145 RANGRANG : PESONA NUSA PENIDA SEBAGAI SIMBOL KOMUNIKASI PARIWISATA BERKELANJUTAN BERBASIS KEARIFAN LOKAL (Studi kasus : IKM Ngurah Gallery, Desa Tanglad, Nusa Penida, Klungkung, Provinsi Bali) https://peta.upnjatim.ac.id/index.php/peta/article/view/58 <p>Tenun rangrang merupakan&nbsp; produk kerajinan tradisional khas Nusa Penida yang dapat dijadikan sebagai simbol komunikasi pariwisata berkelanjutan berbasis kearifan lokal. Peningkatan niat beli konsumen terhadap tenun rangrang dapat diasumsikan sebagai peningkatan niat kunjung wisatawan ke Nusa Penida. Guna meningkatkan niat beli konsumen terhadap tenun rangrang, maka perlu diterapkan strategi pemasaran. S<em>torytelling</em> dan <em>experiential marketing </em>yang tepat dapat memberikan dampak positif sehingga mampu meningkatkan niat beli konsumen. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif deskriptif, jumlah sampel 112 responden, teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner, teknik analisa menggunakan SEM-PLS. Hasil penelitian menunjukkan bahwa <em>storytelling marketing</em> dan <em>experiential marketing</em> memberikan dampak dalam peningkatan niat kunjung wisatawan ke Nusa Penida.</p> <p><em>&nbsp;</em></p> <p><em>Kata kunci: </em><em>Experiential Marketing, Pariwisata Berkelanjutan, Storytelling Marketing</em><em>.</em></p> KADEK DANTHISWARI GELGEL I GUSTI AYU WIMA I. A. PUTU WIDANI SUGIANINGRAT Copyright (c) 2024 KADEK DANTHISWARI GELGEL, I GUSTI AYU WIMA, I. A. PUTU WIDANI SUGIANINGRAT https://creativecommons.org/licenses/by/4.0 2024-08-02 2024-08-02 3 1 1 6 10.33005/peta.v3i1.58 STUDI LITERATUR ANALISA KEPATUHAN PENERAPAN POJK 51 TAHUN 2017 TENTANG KEUANGAN BERKELANJUTAN BAGI EMITEN SEKTOR PARIWISATA DI INDONESIA https://peta.upnjatim.ac.id/index.php/peta/article/view/59 <p>Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis tingkat kepatuhan penerapan Peraturan Otoritas Jasa Keuangan (POJK) Nomor 51 Tahun 2017 tentang Keuangan Berkelanjutan bagi emiten sektor pariwisata di Indonesia. Metode penelitian yang digunakan adalah studi pusataka dengan pendekatan kualitatif. Sumber data primer diperoleh melalui wawancara mendalam dengan manajemen senior perusahaan emiten sektor pariwisata serta observasi langsung terhadap praktik keuangan berkelanjutan yang terjadi di lapangan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemahaman tentang konsep keuangan berkelanjutan cukup baik di kalangan manajemen senior, namun implementasi secara menyeluruh masih terhambat oleh keterbatasan sumber daya manusia dan keuangan, kurangnya pemahaman di tingkat operasional, serta kompleksitas peraturan yang memerlukan pemahaman yang mendalam. Rekomendasi bagi penelitian selanjutnya adalah untuk mengeksplorasi lebih lanjut faktor-faktor yang memengaruhi kepatuhan penerapan POJK 51/2017 di sektor pariwisata, serta mengembangkan strategi yang efektif dalam meningkatkan praktik keuangan berkelanjutan dalam industri pariwisata.</p> <p><em>&nbsp;</em></p> <p><em>Kata kunci: </em><em>Analisis</em><em>, </em><em>PJOK 51/2017</em><em>, </em><em>keuangan berkelanjutan</em><em>.</em></p> <p><em>&nbsp;</em></p> DANI SYAHPUTRA MUSAFA MUSAFA Copyright (c) 2024 DANI SYAHPUTRA, MUSAFA MUSAFA https://creativecommons.org/licenses/by/4.0 2024-08-02 2024-08-02 3 1 7 13 10.33005/peta.v3i1.59 MENINGKATKAN DAYA SAING DESTINASI WISATA ALAM MELALUI PENERAPAN EKOWISATA BERBASIS KEARIFAN LOKAL STUDI KASUS PADA EKOWISATA KAMPOENG KEPITING RESTAURANT https://peta.upnjatim.ac.id/index.php/peta/article/view/60 <p>Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis potensi dan mengeksplorasi penerapan konsep ekowisata berbasis kearifan lokal sebagai strategi untuk meningkatkan daya saing destinasi wisata alam. Penelitian ini akan fokus pada identifikasi kearifan lokal yang relevan dengan wilayah tujuan wisata, pengembangan produk dan layanan ekowisata berdasarkan kearifan lokal, serta pengukuran efektivitas penerapan strategi ekowisata dalam meningkatkan daya tarik dan keunggulan kompetitif destinasi wisata alam. Metode penelitian yang akan digunakan adalah pendekatan kualitatif dengan teknik pengumpulan data melalui wawancara mendalam dengan stakeholder lokal, observasi partisipatif, dan analisis dokumen terkait. Informasi yang terkumpul akan dianalisis secara tematik untuk mengidentifikasi kearifan lokal yang relevan dan merumuskan rekomendasi pengembangan produk dan layanan ekowisata yang berkelanjutan. Hasil yang diharapkan dari penelitian ini adalah pemahaman yang lebih baik tentang potensi kearifan lokal dalam pengembangan destinasi wisata alam. Selain itu, diharapkan dapat memberikan kontribusi signifikan terhadap pengembangan pariwisata berkelanjutan dengan pendekatan ekowisata berbasis kearifan lokal, dan menjadi acuan bagi pengambil keputusan, pemerintah daerah, dan pelaku industri pariwisata dalam mengembangkan dan mempromosikan destinasi wisata alam yang berkelanjutan dan memiliki daya saing yang tinggi.</p> <p><em>&nbsp;</em></p> <p><em>Kata kunci: </em><em>daya saing, destinasi wisata alam, ekowisata, kearifan lokal.</em></p> <p><em>&nbsp;</em></p> I PUTU PUTRA ASTAWA NI PUTU PUSPA WIDYASTITI I PUTU SURYA PRADITA JAYA Copyright (c) 2024 I PUTU PUTRA ASTAWA, NI PUTU PUSPA WIDYASTITI, I PUTU SURYA PRADITA JAYA https://creativecommons.org/licenses/by/4.0 2024-08-02 2024-08-02 3 1 14 20 10.33005/peta.v3i1.60 GEOWISATA DAN WISATA EDUKASI: MERANCANG PAKET WISATA UNTUK KAWASAN RAWAN BENCANA https://peta.upnjatim.ac.id/index.php/peta/article/view/54 <p><em>The government is currently focused on creating sustainable tourism destinations in disaster areas, with special attention given to developing geotourism as a form of educational tourism. This research aims to design educational tour packages with a geotourism theme specifically for disaster-prone areas. The study was conducted in the Tangkubanparahu Volcano disaster-prone area of North Bandung, using a combination of observations, interviews, and library documents. The data obtained was analyzed through descriptive and map analysis. The results of the research showed that geotourism has great potential as a theme for educational tourism packages in the Tangkubanparahu Volcano disaster-prone area. The 10 km route includes natural, cultural, and man-made tourist attractions which are supported by the availability of tour guides</em></p> Shandra Rama Panji Wulung Rini Andari Audy Putri Kikania Muhammad Anthesa Abdilah Copyright (c) 2024 Shandra Rama Panji Wulung, Rini Andari, Audy Putri Kikania, Muhammad Anthesa Abdilah https://creativecommons.org/licenses/by/4.0 2024-08-02 2024-08-02 3 1 21 25 10.33005/peta.v3i1.54 REVOLUSI TEKNOLOGI: IMPLEMENTASI MUSEUM TEKNOLOGI DALAM MENCIPTAKAN PARIWISATA INTERAKTIF DI ERA SOCIETY 5.0 https://peta.upnjatim.ac.id/index.php/peta/article/view/61 <p>Di era revolusi industri dan <em>society</em> 5.0, perkembangan teknologi mengalami kemajuan yang signifikan dan mengubah lanskap di berbagai sektor, termasuk pariwisata. Namun jika ditinjau dari sektor pariwisata, museum menghadapi tantangan dalam menarik minat generasi Z yang hidup dalam era digitalisasi. Inovasi diperlukan untuk meningkatkan daya tarik dan keterlibatan pengunjung. Dengan penerapan Virtual MuseTech (Museum <em>Technology</em>) yang menggabungkan teknologi seperti <em>Augmented Reality</em> (AR), <em>Virtual Reality</em> (VR), panduan digital, dan interaksi multimedia. Melalui penerapan teknologi ini, pengunjung dapat memiliki pengalaman yang lebih interaktif di museum dan mengeksplorasi artefak secara virtual. Panduan digital yang tersedia dapat diakses melalui aplikasi seluler dengan memberikan informasi tambahan tentang koleksi museum, sementara interaksi multimedia seperti layar sentuh menyediakan konten tambahan seperti video dan suara untuk meningkatkan pemahaman pengunjung tentang artefak yang dipamerkan. Dengan mengintegrasikan teknologi canggih ini, Virtual MuseTech (Museum <em>Technology</em>) diharapkan dapat meningkatkan minat dan pengalaman pengunjung dalam mengeksplorasi warisan budaya yang disajikan oleh museum. Usaha ini penting untuk memastikan relevansi dan daya tarik museum di era yang terus berkembang. Virtual MuseTech (Museum <em>Technology</em>) tidak hanya menciptakan pengalaman yang lebih menarik, tetapi juga membuka peluang baru untuk edukasi dan pengembangan konten yang lebih interaktif. Dalam konteks globalisasi, teknologi semacam ini memungkinkan museum untuk tetap menjadi pusat pariwisata dan pembelajaran yang relevan bagi semua kalangan masyarakat.</p> <p><em>&nbsp;</em></p> <p><em>Kata kunci: </em><em>Augmented Reality (AR), Museum, Pariwisata, Society 5.0, Virtual Reality (VR)</em><em>.</em></p> <p><em>&nbsp;</em></p> SALSA NABILLAH NAUFAL RABBANI SUMITRA IMA ROHIMAH Copyright (c) 2024 SALSA NABILLAH, NAUFAL RABBANI SUMITRA, IMA ROHIMAH https://creativecommons.org/licenses/by/4.0 2024-08-02 2024-08-02 3 1 26 32 10.33005/peta.v3i1.61 STUDI NETNOGRAFI MEDIA SOSIAL INSTAGRAM SEBAGAI MEDIA PROMOSI KONTEN WISATA KOTA SEMARANG https://peta.upnjatim.ac.id/index.php/peta/article/view/62 <p>Semarang merupakan kota besar di jawa tengah menjadi icon serta mempunyai banyak tempat wisata. Platform instagram dan sosial media lainya mendorong eksposure wisata Kota semarang. Penelitian ini bertujuan untuk memahami dinamika unggahan konten video instagram dalam konteks penggunaan instagram sebagai media promosi untuk objek pariwisata di wilayah Kota Semarang. Metodologi penelitian kualitatif menggunakan Netnografi. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa video Reels instagram menjadi cara untuk promosi objek wisata Kota Semarang. didukung dengan tanggapan positif dari interaksi pada video. Penonton dan pengguna fitur Reels menunjukan minat terhadap objek wisata yang ditampilkan dalam video.</p> <p><em>&nbsp;</em></p> <p><em>Kata kunci: </em><strong><em>Media Sosial, Semarang, Wisata</em></strong><em>.</em></p> AKHMAD DAIROBY MUHAMMAD FAZA AKBAR Copyright (c) 2024 AKHMAD DAIROBY , MUHAMMAD FAZA AKBAR https://creativecommons.org/licenses/by/4.0 2024-08-02 2024-08-02 3 1 33 39 10.33005/peta.v3i1.62 STRATEGI PENGEMBANGAN PARIWISATA BERBASIS SENI PERTUNJUKAN DI KAWASAN TAMAN ARENA REMAJA KOTA JAMBI https://peta.upnjatim.ac.id/index.php/peta/article/view/63 <p>Strategi pengembangan pariwisata berbasis seni pertunjukan adalah bentuk gagasan aktual terhadap tantangan realitas sosial yang ada di tengah masyarakat Indonesia. Provinsi Jambi yang memiliki kekayaan akan keanekaragaman seni pertunjukan tradisi seperti teater rakyat, seni musik, hingga seni tari adalah potensi yang dapat dijadikan sebagai bagian dari pengembangan strategi kepariwisataan berbasis seni pertunjukan. Kota Jambi yang merupakan ibu kota Provinsi Jambi adalah pusat dari berbagai aktifitas masyarakat yang terdapat di Provinsi Jambi. Sebagai ibu kota provinsi, penyediaan ruang terbuka hijau menjadi salah satu aspek yang dibutuhkan bagi masyarakat perkotaan. Taman Arena Remaja Kota Jambi adalah ruang terbuka hijau yang didalamnya terdapat fasilitas panggung seni sebagai fasilitas pendukung bagi masyarakat dalam melakukan berbagai aktifitas. Penelitian ini berangkat dari potensi fasilitas panggung seni yang terdapat di Taman Arena Remaja Kota Jambi sebagai wahana pengembangan kepariwisataan berbasis seni pertunjukan. Hasil yang didapatkan dari penelitian ini berupa bentuk kegiatan seni pertunjukan yang telah dilaksanakan dengan menggunakan fasilitas panggung seni sebagai bagian dari strategi pengembangan kepariwisataan di Taman Arena Remaja Kota Jambi yang berbasis seni pertunjukan. Kesimpulan yang didapatkan bahwa keberadaan fasilitas panggung seni di Taman Arena Remaja Kota Jambi adalah keunggulan fasilitas yang kemudian perlu untuk lebih dioptimalkan lagi dengan mengagendakan acara-acara seni pertunjukan di fasilitas panggung seni tersebut secara rutin dan berkala sebagai bagian dari keberlanjutan dan keberlangsung kepariwisataan di Taman Arena Remaja Kota Jambi.</p> <p><em>&nbsp;</em></p> <p><em>Kata kunci: <strong>Seni Pertunjukan, Strategi Pengembangan Pariwisata, Ruang Terbuka &nbsp;Hijau, Taman Arena Remaja Kota Jambi</strong></em></p> ADY SANTOSO Copyright (c) 2024 ADY SANTOSO https://creativecommons.org/licenses/by/4.0 2024-08-02 2024-08-02 3 1 40 45 10.33005/peta.v3i1.63